CIKARANG SELATAN – Genangan air setinggi sekitar 50 sentimeter melanda kawasan Perumahan Vila Mutiara Cikarang 2 (VMC 2) Blok C RT 025/07, Desa Sukasejati, Kecamatan Cikarang Selatan, Kabupaten Bekasi, pada Sabtu pagi (1/11/2025).
Berdasarkan laporan warga, air mulai naik sekitar pukul 08.00 WIB. Genangan tersebut berasal dari luapan Kali Wuluh yang alirannya bermuara ke Kali Cikarang, sehingga menyebabkan air meluap hingga ke area permukiman warga.
Menanggapi laporan tersebut, Kapolsek Cikarang Selatan AKP Erwin Setiawan, S.I.K., M.H. menyampaikan bahwa pihaknya telah menurunkan anggota Bimaspol ke lokasi untuk mengecek langsung kondisi masyarakat dan memastikan situasi tetap aman terkendali.
“Begitu kami menerima laporan dari warga, anggota Bimaspol langsung cek tempat kejadian untuk memastikan kondisi masyarakat yang terdampak. Ketinggian air sekitar 50 cm dan saat ini sudah mulai menyusut,” ujar AKP Erwin Setiawan saat dikonfirmasi, Sabtu (1/11/2025).
Lebih lanjut, Kapolsek menjelaskan bahwa air yang menggenang merupakan luapan dari Kali Wuluh akibat aliran yang tersumbat menuju Kali Cikarang. Meski demikian, tidak terdapat laporan warga yang mengungsi akibat kejadian tersebut.
“Tadi pagi sempat ada beberapa warga yang mengungsi, tapi sudah pada pulang ke rumah masing-masing, serta ada beberapa mobil yang dipindahkan sementara ke lahan fasilitas sosial (fasos) untuk menghindari kerusakan,” tambahnya.
Pihak kepolisian bersama perangkat desa juga terus memantau perkembangan situasi di lokasi serta berkoordinasi dengan instansi terkait untuk memastikan tidak ada genangan susulan.
Hingga berita ini diturunkan, kondisi air di wilayah Blok C Perumahan Vila Mutiara Cikarang 2 telah berangsur surut dan aktivitas warga mulai kembali normal.
Reporter : Iswadi (Jati Pilar – Serang)
















