Selamat Datang di Website Kami, Website Dengan Ribuan Pengunjung Setiap Harinya

Cegah Bentrok di Meikarta, Polisi Amankan Unjuk Rasa Ahli Waris Uji Bin Otong

banner 120x600

Cikarang Selatan – Ahli waris Uji Bin Otong menggelar aksi unjuk rasa di kawasan Distrik 1 Meikarta, Lippo Cikarang, Jumat (30/1/2026) sejak pukul 09.30 WIB. Aksi tersebut dilakukan sebagai bentuk protes terhadap pihak Lippo yang memagari lahan yang masih berstatus sengketa.

Dalam aksi tersebut, pihak Lippo diketahui bersama Kelompok Indonesia Timur untuk melakukan penjagaan di area lahan sengketa. Sementara itu, para ahli waris datang bersama sejumlah organisasi kemasyarakatan (ormas) untuk menyampaikan tuntutan mereka.

Kapolsek Cikarang Selatan AKP Erwin Setiawan bersama Kasat Intel Polres Metro Bekasi turun langsung ke lokasi untuk mengamankan jalannya aksi. Aparat kepolisian disiagakan guna mencegah terjadinya bentrokan antara kedua kelompok yang berada di lokasi.

“Kami melakukan pengamanan sekaligus memfasilitasi mediasi antara ahli waris dengan pihak Meikarta Lippo Cikarang agar tidak terjadi gesekan di lapangan,” ujar Kapolsek Cikarang Selatan AKP Erwin Setiawan saat dihubungi oleh awak media lewat pesan singkat.

Menurut Erwin, kepolisian mengedepankan pendekatan dialog demi menjaga situasi tetap aman. Setelah melalui proses mediasi, akhirnya disepakati adanya pembukaan akses jalan di atas tanah milik ahli waris Uji Bin Otong.

“Hasil mediasi, pihak Meikarta Lippo Cikarang bersedia memberikan akses kepada warga melalui lahan tersebut sebagai langkah sementara sambil menunggu penyelesaian sengketa,” jelasnya.

Ia menambahkan, setelah kesepakatan tercapai, massa aksi membubarkan diri secara tertib dan situasi kembali kondusif.

“Alhamdulillah tidak ada insiden. Semua pihak sepakat menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Cikarang Selatan,” tutup AKP Erwin.

Reporter : Iswadi (Jati Pilar – Serang)

Selamat Datang di Website Kami, Website Dengan Ribuan Pengunjung Setiap Harinya

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *